Kenali Apa Itu IT Master Plan serta Manfaatnya Bagi Perusahaan

2024-01-17T10:10:32+07:00 January 8th, 2023|Categories: IT Consulting|Tags: , |

integrasolusi.com – Di era digitalisasi informasi seperti sekarang, perusahaan tanpa bantuan teknologi hampir mustahil bisa bergerak maju. Bedanya, sebagian perusahaan ada yang cuma sekadar memanfaatkan teknologi secara umum, sedangkan sebagian yang lain ada yang menerapkan teknologi secara terstruktur sehingga sejalan dengan visi dan misi. 

Nah, kategori perusahaan kedua inilah yang dianggap telah mengimplementasikan IT Master Plan (ITMP) sebagai pedoman rencana strategis IT jangka panjang mereka. Jadi, apa yang sebenarnya dimaksud dengan ITMP itu?

Apa Itu IT Master Plan?

IT Master Plan (ITMP) merupakan suatu pemrograman dan penyusunan rencana jangka panjang dalam rangka mengembangkan sistem informasi perusahaan. Tujuannya tidak lain adalah untuk mendukung tercapainya visi misi perusahaan secara lebih sistematis dan terstruktur. 

ITMP berisi cetak biru (blueprint) yang menerjemahkan kerangka kerja (framework) dan rencana strategis IT perusahaan dalam memanfaatkan teknologi informasi sebagai aset yang aktif serta menambah daya kompetitif.

 

Baca juga: Apa Itu Rencana Strategis TI (RSTI)? Apa Manfaatnya Bagi Perusahaan?

 

Tujuan ITMP

Relevansi teknologi informasi (IT) dengan kesuksesan bisnis terus berkembang. Maka dari itu, sangat penting untuk memastikan bahwa setiap perusahaan memiliki TI yang ‘tepat’ dan mengelola TI sebagai aset strategis. 

Namun, untuk merealisasikannya tidaklah mudah karena perusahaan dihadapkan pada dinamika model bisnis, pasar, teknologi, dan tren yang berubah dengan cepat. Jadi, cara terbaik untuk mencapai perencanaan IT yang strategis adalah dengan menyusun ITMP.

Tujuan utamanya adalah memastikan bahwa IT perusahaan tetap selaras dengan bisnis. Selain itu, berikut ini tujuan dari penerapan ITMP untuk perusahaan:

  • Sebagai pedoman untuk menyelaraskan investasi IT yang dianggarkan agar tetap sejalan dengan kebutuhan perusahaan.
  • Sebagai acuan dalam membangun dan mengelola sistem informasi yang terpadu guna membantu perusahaan dalam meraih visi misinya.
  • Sebagai blueprint yang menyediakan rincian bisnis, teknologi, dan informasi yang ada saat ini.
Baca juga:  Kenal Lebih Dekat dengan AWS Well-Architected

 

Baca juga: Apa itu IT Master Plan dan Mengapa Perusahaan Wajib Punya?

 

Manfaat ITMP

Meskipun sangat penting untuk menunjang performa, hanya sedikit perusahaan yang berhasil membangun praktik ITMP yang berkelanjutan. Mengapa? Karena membangun praktik ITMP yang sukses itu banyak tantangan dan risikonya. 

Antarmuka proses dan sifat data yang saling terkait dan saling bergantung membuat perusahaan sulit menentukan dari mana harus memulai atau apa saja yang diperlukan agar berhasil menerapkan ITMP. Namun, bila sukses mengimplementasikan ITMP ada banyak manfaat yang bisa Anda rasakan, di antaranya:

  • Meminimalkan berbagai risiko yang mungkin terjadi dalam memanfaatkan IT.
  • Bisa menjadi alat kontrol yang efektif untuk mengevaluasi performa implementasi IT di perusahaan Anda.
  • Dapat menjadi standar dalam menyusun rencana strategis IT sebelum berinvestasi pada teknologi tertentu.

 

Demikianlah penjelasan terkait apa itu IT Master Plan dan manfaatnya untuk perusahaan Anda. Meski tidak mudah, namun dengan kedisiplinan, tanggung jawab, kerjasama, kontrol, dan leadership yang baik, bukan hal yang tak mungkin perusahaan Anda dapat menerapkan ITMP yang sukses.