Tips Menghadapi Hari Pertama Kerja Setelah Libur Panjang

2023-12-18T10:53:46+07:00

integrasolusi.com – Liburan panjang sudah usai. Saatnya mengisi kembali kantong yang sudah terkuras habis usai lebaran kemarin. Biasanya efek liburan lama masih terbawa hingga lama. Malas kerja? Sudah pasti. Tapi jangan biarkan rasa malas membuat hari pertama kerja Anda di kantor menjadi menyebalkan. Integra e-Office punya tips menghadapi hari pertama kerja setelah libur panjang yang patut dicoba. Jangan lupa juga untuk gunakan Integra e-Office sebagai teman bermanfaat Anda di kantor!

Berpikir Positif dan Ingat Hal-Hal yang Menyenangkan

Tidak ada pekerjaan yang mudah. Semua butuh kerja keras dan pengorbanan, salah satunya harus kembali ke rutinitas kantor yang melelahkan. Tenangkan hati dan pikiran. Coba untuk berpikir positif. Pikirkan apa tujuan Anda bekerja dan manfaat yang Anda dapatkan. Yang paling mudah adalah pikirkan saja gaji Anda nanti yang bisa digunakan untuk membeli berbagai kebutuhan dan kesenangan. Ingat untuk terus bersyukur akan pekerjaan yang Anda dapat. Karena mungkin saja banyak orang yang memimpikan untuk bisa berada di posisi Anda saat ini. Jadi jangan sia-sia kan pekerjaan Anda dengan bermalas-malasan di kantor.

Review Kerjaan

Anda perlu melakukan review kerjaan Anda setelah cukup lama meninggalkan kantor. Periksalah pekerjaan terakhir Anda sebelum liburan. Apakah ada perkembangan baru yang berhubungan dengan pekerjaan Anda? Jika seseorang telah menutupi pekerjaan saat Anda libur, lakukan review dan pelajari perubahannya dengan baik. Jika perlu, buatlah sebuah catatan dan ucapan terima kasih untuk umpan balik.

Baca juga:  Apa Fungsi OCR dan Kaitannya dengan Intelligent Document Processing (IDP)?

Buat Daftar Pekerjaan yang Akan Dilakukan

Salah satu hal pertama yang harus Anda lakukan ketika kembali dari sebuah perjalanan adalah menyusun daftar kegiatan yang akan dilakukan untuk hari itu. Memiliki kegiatan yang tertata rapi akan membuat Anda lebih bersemangat dalam bekerja. Buatlah jadwal pekerjaan yang akan Anda selesaikan mulai dari hari pertama hingga beberapa minggu ke depan.  Anda mungkin akan memiliki sejuta tugas yang harus dilakukan, jadi catatlah kegiatan-kegiatan tersebut dan cari tahu mana yang harus diprioritaskan. Jika punya jadwal yang jelas, maka Anda juga memiliki tujuan kerja yang jelas dan hal itulah yang bisa memacu Anda untuk lebih bersemangat.

Bereskan Email dan Tanggungan Tugas

Sudah waktunya untuk mengatasi email dan tanggungan tugas yang telah menumpuk saat Anda tidak hadir. Jangan mencoba untuk menanggapi semuanya sekaligus, karena itu akan membuat Anda kewalahan. Hapuslah email yang tidak perlu, tandai yang Anda butuhkan untuk dilakukan pada kemudian hari, dan balas email penting yang memerlukan tanggapan segera. Demikian pula dengan tugas. Kerjakan tugas satu persatu, jangan sekaligus.

Datang Lebih Pagi

Setelah beberapa lama bermalas-malasan di rumah, Anda jadi terbiasa untuk terus malas dan bangun siang. Tapi sekarang saatnya Anda bekerja, jadi tinggalkan kebiasaan itu. Caranya adalah dengan cara memaksakan diri untuk bangun dan datang lebih pagi ke tempat kerja. Dengan begini, Anda punya lebih banyak waktu untuk mempersiapkan diri untuk melakukan pekerjaanmu yang sudah lama ditinggalkan sehingga kamu tidak keteteran saat mengerjakannya nanti.

Mulai Bekerja Secara Perlahan

Setelah lama bermalas-malasan saat liburan, tubuh Anda perlu melakukan penyesuain untuk kembali ke mode bekerja. Tidak perlu langsung kerja berat. Lakukan pekerjaan dengan perlahan-lahan. Jangan terburu-buru untuk menyelesaikannya karena mood dan pikiran Anda masih belum sepenuhnya fokus. Bisa jadi jika Anda terburu-buru, Anda malah semakin memperlama penyelesaian pekerjaan Anda karena harus sering diulang. Lebih baik kerjakan sedikit demi sedikit. Perlahan asal pasti, itu lebih baik.

Baca juga:  Surat Berharga: Ciri, Jenis, dan Manfaatnya

Jangan Membuat Keputusan Besar

Mood Anda di hari pertama kerja sangat tidak karuan. Oleh karena itu alangkah baiknya untuk tidak mengambil keputusan yang besar terkait pekerjaan. Pasalnya hal tersebut akan mempengaruhi pikiran dan cara Anda memilih keputusan. Kalau bisa, tunda dulu untuk mengambil keputusan. Tunggu diri Anda menyesuaikan kembali dengan urusan kantor sembari melihat kondisi.

Santai Saja dan Nikmati

Kunci utama agar semua pekerjaan terasa ringan adalah menjalaninya dengan suka cita. Caranya adalah jangan terlalu tegang. Santai saja. Nikmati setiap prosesnya, maka hari-hari Anda akan terasa lebih mudah.